Sistem Imun dan Gigi Bungsu

https://forum.facmedicine.com/threads/basics-of-immunology.24901/

Sel darah putih saya sedang dalam gangguan. Saya alergi makan-makanan yang mengandung ayam. Akibat alergi itu kulit saya mengeluarkan bercak merah yang lama-lama gatal.

Awalnya saya lihat ada dikaki, semakin waktu berjalan saya diamkan saja. Tapi, justru malah menjadi-jadi. Tanpa sengaja tergesek-gesek sepatu atau kaos kaki, gatalnya menyebar membuat bendungan. Agak mirip biduran.


Bendungan itu disebabkan pelepasan histamin yang diinduksi alergi. Istilah medisnya bendungan itu bisa disebut pembengkakan lokal pada kulit. Jenis dan bentuknya bisa bermacam-macam. Kasus saya bentuknya seperti di foto.

Mula-mula saya coba salep biasa, seiring waktu berjalan salep itu kurang mempan. Saya ganti ke salep Betason-N. Meski ada perbaikan yang terjadi pada kulit saya. Saya merasa bendungan itu tetap berukuran sama dan semakin hari tidak mengecil.

Setelah ayah saya menyarankan di bekam, dikeluarkan darahnya. Keesokannya bendungan itu menipis. Beberapa hari jadi semakin jelas menipis, Bekas bendungan itu menghitam. Tidak ada lagi benjolan.

Sejak ngekos di Surabaya saya tidak mengontrol apa yang saya makan. Saya biasa beli makan di warteg. Memang rata-rata pasti ada ayam krispi. Dari kecil saya suka ayam. Saya baru tahu kalau saya alergi ayam karena gata-gatal dikulit saya timbul sekarang.

Waktu kecil saya pernah juga gatal-gatal di kaki kiri, saya tidak tahu sebabnya. Sekarang bekas gatal itu sudah jadi hitam. Kata orang tua saya sebabnya air kotor di lapangan sekolah. Didekat rumah saya ada lapangan sekolah, kalau air sungai meluap maka lapangan itu penuh air, saya kecil sering bermain air disana.

Orang tua saya terkejut saya alergi ayam. Mungkin saja mereka lupa saya sudah alergi ayam sejak kecil.

Dari tamat madrasah sampai SMA, jika saya makan ayam dirumah memang tidak ada masalah dengan sistem imun saya, terlebih reaksi ke kulit saya. Tidak ada problem. Tidak seperti sekarang.

Sistem imun saya seolah menjadi Hipersensitivitas setiap kali saya makan ayam. Bahkan semua hal yang berhubungan dengan ayam!.

Nasi goreng dan capcay saya tahan untuk tidak makan. Katanya bumbu/kuah nasi goreng dan capcay ada saripati ayamnya. Nyatanya setelah makan capcay memang ada timbul bercak merah-merah. Bertanda alergi. Entahlah.

Alergi saya sudah tertangani dengan baik. Bekas-bekas gatal sekarang sudah menghitam. Intensitas mandi saya tambah, jadi 4 kali sehari. Kadang cuma 3 kali jika lupa. Hanya ada beberapa bintik merah kecil yang timbul jika saya khilaf makan selain ikan. Saya oleskan Betason-N bintik itu cepat hilang.

Sekarang bukan alergi lagi. Masalah datang dari hal yang sama. Sistem imun. Hanya beda lokasi saja.

Kali ini ada didalam mulut. Gusi saya mengalami peradangan. Gigi geraham saya tumbuh. Kemaren, 2 hari lalu sistem imun saya melemah imbasnya suhu badan saya memanas.

Syukurlah hari ini membaik. Saya bisa beraktivitas normal. Tapi tidak berbanding lurus dengan sesuatu dalam mulut saya. 

Sariawan di faring tidak saya bahas karena sudah tertangani dengan jesscool.

Gigi geraham saya ingin tumbuh. Baru tahu gigi saya masih bisa tumbuh di usia saya yang 22. Gigi ini biasa di sebut gigi bungsu. Si bungsu ini terletak disebelah kanan bawah paling pojok. Disanalah dia minta dimanja.


Sulit ketika mengunyah karena si bungsu masih mencari celah untuk berdiri. Akibat radang di gusi si bungsu jadinya agak tertutup. Rasanya itu sakit ketika mengunyah makanan, seperti tertekan oleh gigi bagian atas. Ibaratkan seperti mengunyah setelah gigi dicabut, gigi berbenturan dengan gusi.

Tadi pagi saya habis dari dokter gigi, dikasi resep obat. Langsunglah saya ke apotek terdekat. Setelah makan obat resep beliau sekarang kondisi gusi saya lumayan mereda sakitnya.




Komentar